| 0 comments ]

Menggunakan akses GPRS untuk mengirim dan menerima sms dapat menjadi alternatif yang dapat kita gunakan untuk komunikasi yang lebih murah. Kenapa bisa murah? Pengiriman sms melalui sambungan GPRS hanya dikenakan tarif per kb dari operator yang kita gunakan. Jadi ketika mengirim dan menerima sebuah sms yang kapasitasnya tidak sampai 1 kb, kita hanya dikenakan biaya paling mahal Rp 10,-. Dan operator tidak lagi membebani kita dengan tarif sms biasanya kecuali pada biaya transfer data via GPRS.

Untuk bisa bersms melalui GPRS ini, kita memerlukan aplikasi mobile yang disediakan oleh Cellity freeSMS atau smsQta yang telah dibahas sebelumnya. Kelebihan Cellity freeSMS dengan smsQta antara lain jumlah karakter yang mencapai 2048, adanya fitur track percakapan sms untuk masing-masing penerima dan kompatibel dengan ponsel berbasis Java MIDP1 maupun MIDP2. Penerima sms Cellity harus juga mempunyai aplikasi ini yang terinstal di ponselnya agar dapat menerima dan membacanya. Jika penerima belum memiliki aplikasi ini, dia akan mendapatkan sms standar yang berisi sebagian sms kita dan link untuk mendownload aplikasi tersebut. Dan setelah terinstal di ponsel, penerima baru dapat membaca keseluruhan sms yang kita kirim.

Untuk menggunakan layanan Cellity freeSMS, kita perlu register terlebih dahulu di situs Cellity. Kita akan menerima sms dengan sebuah link download untuk mendapatkan aplikasi freeSMS-nya. Setelah didownload ke ponsel, kita akan ditanya apakah kita akan menginstal aplikasi tersebut dan kemudian tinggal mengikuti instruksi di layar. Setelah aplikasi terinstal di ponsel, kita telah dapat langsung menjalankan aplikasi ini, melakukan verifikasi dan aktivasi. Kode aktivasi beserta password diperoleh melalui sms konvensional setelah kita melakukan verifikasi. Kita juga dapat melakukan register langsung dari ponsel kita di wap.cellity.com dan ikuti instruksi yang ada untuk tahap berikutnya.

Daftar Cellity freeSMS

0 comments

Posting Komentar