| 0 comments ]

Tadi Habis jalan-jalan ke  http://www.in-tips.com/ ketemu ni artikel,saya rasa saya mash cukup telat untuk mengetahui hal seperti ini,.saya rasa mungkin ini bisa bermamfaat buat teman-teman sekalian jadi gua post deh,.dan buat kang akhmad y arif,.maap ye postingannya gue rekondisi dikit

Bagi Anda pemilik gadget dengan OS Android, mulai sekarang bersiap-siaplah mencari anti virus yang handal. Virus baru jenis Trojan yang menyerang perangkat Android dilaporkan terjadi di Cina. Virus bernama “Geinimi” dapat menghimpun data pribadi yang sangat banyak di telepon pengguna serta mengirimnya ke server mana saja secara otomatis.

Lookout Mobile Security menyebut virus geinimi ini sebagai malware (malicious software) Android yang paling canggih saat ini. Kelemahan ini memungkinkan peretas (hacker) memperoleh akses ke data pribadi pemilik ponsel pintar dari jarak jauh. Masih menurut Lookout Mobile Security, “Segera setelah perangkat jahat tersebut terpasang di telepon pengguna, malware itu memiliki kemampuan untuk menerima komando dari server yang memungkinkan pemilik server itu untuk mengendalikan telepon tersebut”.

Pencipta Geinimi juga telah meningkatkan kecanggihan virus tersebut agar tidak terlalu mencolok. Virus itu bekerja dengan teknik yang tidak mudah terdeteksi..

0 comments

Posting Komentar